KORDANEWS — Jelang upacara pembukaan, tim yang tergabung dalam Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-105 tahun 2019 Kodim 0716/Demak, terus meningkatkan kerja mereka. Mereka mendata rumah warga di Desa Kalikondang Demak, Selasa 09-07-2019 Desa ini yang dijadikan sasaran TMMD. Hingga akhirnya menentukan 14 sasaran yang di jadikan ajang bedah rumah tidak layak huni.
Sebanyak 14 rumah tersebut, masing-masing di Dukuh Mbarus,Dukuh Prigi, Dukuh Duduk, dan Desa Kalikondang. Rumah-rumah ini diputuskan menjadi sasaran bedah rumah, lantaran dinilai cukup layak untuk diperbaiki.
Sebelumnya, berbagai kegiatan telah dilakukan oleh satgas TMMD ke 105 Kodim 0716/Demak dalam rangka membantu pemerintah daerah dan masyarakat Kalikondang diantaranya yang telah dilaksanakan maupun masih dalam proses pendataan sesuai dengan pengajuan.













