Nusantara

TMMD ke 105 sebagai wujud nyata TNI dalam membantu Pemerintah

×

TMMD ke 105 sebagai wujud nyata TNI dalam membantu Pemerintah

Share this article

Bagi Kodim 0716/Demak, tahapan perencanaan TMMD Reg ke 105 Kodim 0716/Demak menjadi tahapan yang sangat penting. Pada tahapan ini, dilakukan koordinasi secara terpadu, melibatkan berbagai instansi, dan masyarakat sebagai pelaku dan pengguna hasil TMMD Reg ke 105 Kodim 0716/Demak. Karena semua program TMMD haruslah berasal dari aspirasi dan kepentingan masyarakat di daerah pedesaan, daerah tertinggal, daerah terisolasi, wilayah perbatasan, atau kawasan kumuh di daerah pedesaan maupun perkotaan, dan terkait dengan kebutuhan nyata masyarakat setempat yang harus segera dicarikan solusi atau pemenuhannya.

 

Letkol Inf Abi Kusnianto juga menyatakan, dengan langkah dan pendekatan seperti itu Kodim 0716/Demak berharap TMMD Reg ke 105 Kodim 0716/Demak tidak hanya dapat terus mempercepat proses pembangunan dan peningkatan kesejahteraan masyarakat di Desa Kalikondang, tetapi juga pada gilirannya akan dapat memperkokoh kemanunggalan TNI dengan Rakyat, yang merupakan landasan utama bagi terwujudnya ketahanan masyarakat yang makin tangguh.

 

Melalui pelaksanaan kegiatan terkait sasaran non fisik, Satuan Tugas (Satgas) TMMD Reg ke 105 Kodim 0716/Demak dan para petugas yang telah disiapkan antara lain akan membantu Pemerintah, melakukan pembinaan mental dan wawasan kebangsaan, mencegah berkembangnya paham radikal seperti faham Iraq Suriah Islamic State (ISIS) dan sejenisnya. Melaksanakan sosialisasi kesehatan dan bahaya narkoba, serta pemantapan kerukunan hidup umat beragama di tengah-tengah kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara.

 

Editor : Redaksi

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *