Headline

Ribuan peserta Hadiri Peringatan Hari Pramuka ke-58 Tingkat Provinsi Di Muba

×

Ribuan peserta Hadiri Peringatan Hari Pramuka ke-58 Tingkat Provinsi Di Muba

Share this article

Sementara itu, Bupati Muba Dodi Reza Alex Noerdin diwakili Wakil Bupati Muba yang juga Wakamabicab GP Muba, Beni Hernedi menyebutkan Pemkab Muba akan terus komitmen untuk kemajuan Pramuka di Muba. Hal ini juga di implementasikan dengan dialokasikannya pemberian dana hibah kepada Kwarcab Pramuka Muba yang setiap tahun terus meningkat.

“Tahun 2017 Pemkab Muba memberikan dana hibah kepada Kwarcab Pramuka Muba sebesar Rp300 juta, tahun 2018 1 Miliar, dan tahun 2019 Rp2,5 Miliar dengan dana tambahan sebesar Rp750 juta,” ungkap Beni Hernedi.

Ketua Kwarcab Pramuka Muba yang juga Sekretaris Daerah Pemkab Muba, Drs Apriyadi MSi menuturkan kegiatan-kegiatan pramuka di tingkat Kwarcab Pramuka Muba.

Ia menambahkan, Pemkab Muba bersama Kwarcab Pramuka akan terus bersinergi.”Pemkab dan Kwarcab Pramuka akan bersama-sama saling mengisi untuk berkontribusi positif di bumi Serasan Sekate,” pungkasnya.

Dalam kesempatan rangkaian Hari Pramuka ke-58 tingkat Provinsi Sumsel di Kabupaten Muba juga dilakukan pemberian penganugerahan Pramuka. Tercatat ada sebanyak 37 Tokoh Gerakan Pramuka yang diberikan Penganugerahan dan salah satunya Bupati Muba Dodi Reza Alex Noerdin yang juga Ka Mabicab GP Muba meraih anugerah Tokoh Inspiratif Terbaik I Gerakan Pramuka dan seperti kita ketahui bersama bahwa sebelumnya juga Bupati Muba Dodi Reza Alex meraih anugerah Lencana Darma Bakti dari Kwarnas GP Pusat yang disematkan langsung oleh Presiden RI Joko Widodo.

 

Editor : Chandra.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *