Sport

4 Negara yang Masih Sempurna di Kualifikasi Euro 2020

×

4 Negara yang Masih Sempurna di Kualifikasi Euro 2020

Share this article

KORDANEWS – Beberapa negara unggulan mampu melaju mulus di fase grup Kualifikasi Euro 2020. Namun, sejauh ini hanya ada empat tim yang mampu melaju dengan catatan sempurna. Salah satunya adalah Inggris.

Inggris telah memainkan empat laga di Grup A. Dari empat laga tersebut, Skuat Tiga Singa mencatat hasil sempurna. Inggris menang dalam empat laga beruntun dan meraih 12 poin.

Bukan hanya menang beruntun, Inggris juga menjadi tim paling produktif di Grup A. Harry Kane dan kawan-kawan sejauh ini telah mencetak 19 gol dan baru kebobolan empat gol saja.

Tiga dari empat gol yang bersarang di gawang Inggris terjadi pada duel terakhir melawan Kosovo, Rabu (11/9/2019) dini hari WIB. Meski kebobolan tiga gol, Inggris tetap menang 5-3.

Negara mana lagi yang masih melaju sempurna? Simak di bawah ini ya

Laju Sempurna Spanyol dan Italia
Timnas Spanyol menjalani fase grup Kualifikasi Euro 2020 dengan kondisi yang tidak ideal. La Roja harus dihadapkan pada mundurnya Luis Enrique. Tetapi, Spanyol tetap melaju mulus di Grup F.

Enam pertandingan sudah dilewati oleh Sergio Ramos dan kawan-kawan. Hasilnya, Spanyol meraih 18 poin atau poin sempurna. Juara Piala Dunia 2010 tersebut sukses mencetak 17 gol dan hanya kebobolan tiga gol saja.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *