KORDANEWS — Presiden RI ke-3, BJ Habibie menjadi Presiden pertama yang dikebumikan di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata, Jakarta Selatan.
Hal ini karena Presiden sebelumnya seperti Presiden pertama RI Ir. Soekarno, Presiden RI ke-2 HM Soeharto dan Presiden RI ke-4 KH Abdurrahman Wahid atau Gus Dur dimakamkan di pemakaman keluarga.
Sebelumnya dalam keterangan resminya, Menteri Sekretaris Negara Pratikno menyebut negara yang menerima pemakaman yang akan dilakukan siang ini.
Liang makam untuk Presiden Habibie juga sudah disiapkan sejak lama di TMP Kalibata. “Sudah disiapkan pemakaman di sebelahnya Ibu Ainun Habibie di slot 120-121,” kata Praktikno di Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu (11/9/2019) kemarin.
Untuk diketahui, Prof. DR (HC). Ing. Dr. Sc. Mult. Bacharuddin Jusuf Habibie atau lebih populer dengan nama B.J. Habibie menjadi Presiden RI ke-3 pada usia 62 tahun. Lahir di Parepare, Sulawesi Selatan 25 Juni 1936, merupakan anak ke empat dari delapan bersaudara, orangtuanya bernama Alwi Abdul Jalil Habibie dan Raden Ajeng Tuti Marini Puspowordjojo.
Ayahanda Habibie adalah ahli pertanian dari Gorontalo yang memiliki darah dari Bugis. Sedangkan sang ibunda merupakan anak dokter spesialis mata dari Yogyakarta.













