Nusantara

Antusias Warga Jaminan TNI Rampungkan Semua Target Fisik TMMD

×

Antusias Warga Jaminan TNI Rampungkan Semua Target Fisik TMMD

Share this article

 

Dikemukakan Sumarno, saat ini panenan tembakau di Desa Sangup sudah usai. Sementara karena kemarau panjang untuk sementara kahan diistirahatkan sambil meunggu musim hujan nanti. ”Sehingga nantinya warga akan banyak waktu dan bisa maksimal membantu pak Tentara yang sedang membangun desa kami,” tambahnya.

 

 

Sementara itu Dandim 0724/Boyolali, Letkol Kav. Herman Taryaman menandaskan, bahwa jajarannya akan beruat maksimal di Desa Sangup terkait pelaksanaan TMMD Reguler ke-106, ”salah satunya bahwa kualitas semua bangunan fisik yang diprogramkan di TMMD yang secara resmi akan dibuka tanggal 2 Oktober 2019 mendatang itu akan diperhatikan kualitasnya sehingga bisa berdaya guna dalam waktu yang lama,” tandasnya.

 

 

 

Menurut orang nomor satu di jajaran Kodim Boyolali itu, banyak misi yang diemban jajaran Kodim Boyolali di pelaksanaan TMMD Sangup tersebut. Disamping merampungkan seluruh target fisik maupun non fisik, misi penting lainnya adalah membangkitkan semangat gotong royong warga desa sasaran, dan meningkatkan manunggalnya TNI dengan warga. ”Dukungan semua pihak kami harapkan, baik dari Pemkab Boyolali maupun instansi lain demi suksesnya TMMD Reguler di Desa Sangup,” harapnya.

 

 

 

Dandim Herman menambahkan, penentuan Desa Sangup sebagai sasaran TMMD sudah melalui perhitungan yang matang. Dikatakan, meski medannya cukup ekstrim bukan halangan bagi para Satgas TMMD untuk memajukan Desa Sangup.

 

 

”Salah satu pertimbangan menjadikan desa itu sebagai sasaran TMMD Reguler, karena memang kondisi infrastruktur yang dapat dikatakan kurang memeadai juga perlunya melakukan banyak pemahaman bagi warga Desa Sangup melalui kegiatan non fisik,” tambah Dandim Letkol Kav. Herman Taryaman.

 

 

 

Editor : Redaksi

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *