KORDANEWS-Mengingat jalan menuju desa sasaran TMMD Reguler ke-106 Kodim 0724/Boyolali, orang nomor satu di jajaran Kodim setempat, Dandim Letkol Kav. Herman Taryaman minta agar anggota, terutama Satgas Tim “pemburu” berita TMMD untuk utamakan faktor keselamatan.
”Target peliputan tetap harus tercapai, tetapi hendaknya para anggota tetap utamakan faktor keselamatan. Medan menuju sasaran “TMMD Sangup” sangat ekstrim, banyak tanjakan dan turunan “kelok tujuh”, sehingga perlu kehati-hatian,” pesan Dandim Herman.
Dari Makodim Boyolali, untuk menuju desa sasaran TMMD, kondisi jalannya sangat ekstrim sehingga butuh kehati-hatian. Butuh konsentrasi penuh bagi pengendara untuk menuju ke Desa Sangup, karena selain jalanya berkelok juga licin karena banyak pasir di jalan. Sekedar diketahui, jalan menuju Desa sangup juga digunakan untuk jalur angkutan tambang.













