Nusantara

Pemerintah Harus Terima Aspirasi Masyarakat, Mendagri : Termasuk Lewat Demo

×

Pemerintah Harus Terima Aspirasi Masyarakat, Mendagri : Termasuk Lewat Demo

Share this article

Selain itu dirinya juga menyampaikan jaminannya, bahwa stabilitas politik dalam negeri saat ini semua terjaga dengan baik, aman terkendali. Ia juga meminta agar seluruh elemen bangsa menahan diri dan menghentikan segala tindakan yang melanggar hukum.

 

“Kami menjamin bahwa stabilitas politik di seluruh Indonesia saat semua terjaga dengan baik,” tegas Mendagri.

 

Tjahjo Kumolo mengingatkan kepada pemerintah provinsi, pemda kabupaten/kota sampai tingkat kelurahan dan desa wajib menjaga ketentraman dan keamanan warga masyarakatnya. Stabilitas kehidupan sosial politik itu, lanjut Mendagri, harus dijaga bersama dengan berkomunikasi dan melibatkan tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh parpol, tokoh adat, pengusaha, pemuda, siswa dan mahasiswa, guru, dosen serta cendikiawan.

 

 

“Kami mohon partisipasinya dalam memberikan pendidikan dan wawasan kepada masyarakat di sekitarnya agar hati dalam bersikap dan merespons segala informasi dalam media sosial yang justru diproduksi oleh kelompok tertentu yang menimbulkan adu domba/konflik masyarakat,” pungkas Mendagri.

 

 

 

 

 

Editor : Jhonny

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *