KORDANEWS — Seorang wanita bernama Aprianita yang dilaporkan hilang dalam beberapa pekan terakhir, ditemukan terkubur di atas makam tua dan dicor semen pada bagian atasnya, Jumat (25/10)
Pantauan kordanewscon, mayat perempuan berusia 51 tahun itu ditemukan terkubur di makam tua dengan kedalaman beberapa centimeter. Saat ditemukan, makam dalam kondisi sudah dicor semen. “Ya inilah dia (Aprianita), saya yakin ini adik saya” kata kakak kandung korban, Herianto saat menggali makam korban, Jumat (25/10).













