Nusantara

Warga Cisaat Sebentar Lagi Dapat Gunakan Ular Beton

×

Warga Cisaat Sebentar Lagi Dapat Gunakan Ular Beton

Share this article

KORDANEWS-Masyarakat Desa Cisaat sudah tidak sabar untuk bisa memanfaatkan jalan beton yang biasa disebut warga sekitar ular beton yang dibangun melalui pelaksanaan kegiatan TMMD ke 106 Kodim 0619 Purwakarta.

Sebelum jalan tersebut dibangun, apalagi ketika musim hujan turun, jalan tersebut tidak bisa dilalui warga karena kondisinya yang rusak, berlumpur dan licin.

Sehingga setiap warga yang mau melintasi jalan tersebut menuju ke Kampung Ciparung Sari dan Pasar Cipendey harus memutar.

“Saya merasa senang dengan adanya pembangunan jalan beton yang biasa disebut warga sebagai ular beton Desa Cisaat yang dilakukan oleh prajurit TNI, “ ujar Saipul warga Cisaat.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *