Nusantara

Nikmati Mulusnya Jalan TMMD Saat Ke Ladang

×

Nikmati Mulusnya Jalan TMMD Saat Ke Ladang

Share this article

KORDANEWS-Pujiati (32), salah seorang warga Desa Sangup, Kecamatan Tamansari, Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah, mengaku cukup senang saat pergi ke kebun dengan naik motor dan melewati jalan di desanya yang sudah selesai dibangun TNI Satgas TMMD Reguler ke-106 Kodim 0724/Boyolali.

”Dulu sebelum dibangun TNI melalui TMMD, jika akan ke kebun dirinya sering jalan kaki, dikarenakan jalannya jelek dan rawan jatuh jika dia naik sepeda motor. Sekarang semuanya sudah lancar karena jalan sudah bagus setelah dibangun Pak Tentara,” beber Pujiati.

Dia mengungkapkan, tidak hanya dirinya yang merasa bersyukur dengan dibangunnya jalan di antara dukuhan di desanya. Semua warga di Desa Sangup menyambut gembira dengan pembangunan jalan itu, ”semua aktifitas tidak hanya saat ingin ke kebun melainkan untuk aktifitasnya akan menjadi lancar setelah jalan menjadi bagus dibangun Pak Tentara,” pungkas Pujiati.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *