Nusantara

Pesan Dansatgas Pada Warga Cisaat Setelah TMMD Usai

×

Pesan Dansatgas Pada Warga Cisaat Setelah TMMD Usai

Share this article

KORDANEWS-Dandim 0619/Purwakarta, Letkol Arh Yogi Nugroho mengunjungi sasaran TMMD 106 Kodim Purwakarta yang dipusatkan di Desa Cisaat, Kecamatan Campaka.

Dansatagas TMMD yang juga merupakan Komandan Distrik Militer 0619/Purwakarta ini datang dengan didampingi oleh Pasiter Kodim Kapten Arm Amarudin bersama anggotanya untuk meninjau secara langsung pada saat akhir-akhir pelaksanaan TMMD di wilayahnya.

Semua sasaran baik fisik maupun non fisik tak luput dari tinjauannya agar ia mengetahui secara langsung sampai sejauh mana pelaksanaannya apakah ada kekurangan atau tidak, karena sebagai Dansatgas ia bertanggungjawab penuh atas keberhasilan pelaksanaan TMMD.

“Sebagai Dansatgas, saya yang bertanggungjawab atas keberhasilan pelaksanaan TMMD ini. Oleh karena itu saya tidak mau ada sedikitpun yang salah dalam pelaksanaan ini karena ini untuk kepentingan rakyat,” kata Yogi.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *