KORDANEWS — Supaya kelestarian lingkungan tetap terjaga Anggota Babinsa Koramil 05/ Mejobo Sertu Sulyadi mengajak warga binaan untuk bersih bersih di Sungai Piji selain untuk kebersihan juga antisipasi bahaya banjir sehingga dengan kegiatan tersebut menunjukkan adanya sikap Persatuan dan Kesatuan TNI dengan Rakyat.Minggu 15/3/2020.
Dalam rangka menjelang kegiatan digelarnya program TMMD Kodim Kudus Tahun 2020 kegiatan kerja bhakti bersih-Bersih Sungai Piji Desa Kesambi ini untuk mengimbangi Satgas TMMD yang berada di sasaran utama program TMMD Reguler Ke107 yang terpusatkan di Desa Kedungsari Kecamatan Gebog dengan pembangunan jalan baru dan beberapa unit rumah untuk di bedah atau rehab.
Saat di konfirmasi,Babinsa Kesambi mengatakan”Bersama warga binaan dengan senang hati menyambut program TMMD Reguler Ke107 Kodim 0722/Kudus dengan mengisi kegiatan kerja bhakti imbangan secara gotong royong di wilayah untuk kepedulian bersama tentang kebersihan terhadap lingkungan terutama di desa kami,”ungkap Sertu Sulyadi.













