Headline

Retas Situs Kejaksaan, Remaja Diamankan Tim Kejaksaan

×

Retas Situs Kejaksaan, Remaja Diamankan Tim Kejaksaan

Share this article

KORDANEWS- LAHAT- Bukan hanya menghebohkan masyarakat, para hacker dan ahli IT juga sedang dibuat melongo oleh sosok MFW (16). Banyak yang tak percaya bahwa pemuda 16 tahun itu adalah peretas/hecker asal Kabupaten Lahat yang berhasil membobol situs kejaksaan.go.id secara ilegal.

Namun sepandai-pandainya tupai melompat, pasti ada waktunya untuk jatuh. Dan nahas, MFW diamankan oleh tim Kejaksaan Negeri Lahat dan Kejaksaan Tinggi Sumatera Selatan, Kamis (18/2).

Hal tersebut diungkapkan Kepala Kejaksaan Negeri Lahat, Fithrah SH MH saat dikonfirmasi Lahat Pos, Jum’at (19/2).

“Benar, pelaku kami amankan di rumahnya, setelah mendapatkan informasi dari Jajaran Intelijen Kejagung dan Intelijen Kejati Sumsel,” ungkap Kajari Lahat, Fithrah SH MH.

Kata Fithrah, pelaku diamankan berikut didampingi orang tua dan selanjutnya dibawa ke Kejaksaan Agung (Kejagung) Republik Indonesia, guna dilakukan penelitian.

“1 orang kita amankan, dan orang tuanya juga dibawa untuk mendampingi pelaku, mengingat pelaku masih belum dewasa,” ungkap Fithrah.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *