KORDANEWS – TMMD Reguler ke-110 Kodim 0714/Salatiga, yang berlokasi di Desa Ketapang, kecamatan Susukan, Kabupaten Semarang, Jawa tengah berbaur bersama membangun dari mulai pekerjaan fisik dan non fisik sesuai program yang berjalan.
Rabu 10/03/2021.
Di lokasi TMMD, pasti kita menjumpai TNI yang bekerja di bantu masyarakat.di segala bentuk pekerjaan.itu adalah bentuk kemanunggalan TNI dengan rakyat, mereka bergotong royong dalam setiap pekerjaan, mereka membaur menjadi satu untuk menyelesaikan pekerjaan.
Diantaranya, pengecoran jalan di Dusun Sarimulyo, Desa Ketapang, Kecamatan Susukan Kabupaten Semarang, Satgas TMMD dan masyarakat tidak dapat di pisahkan, selalu bersama sama dalam setiap pekerjaan, yang harus di selesaikan secara bersama-sama untuk mendapatkan hasil yang maksimal.













