KORDANEWS – Tampak warga berkumpul saling bercerita membicarakan kegiatan selama masih berkumpul bersama anggota satgas, selama mengerjakan pekerjaan fisik pengecoran jalan, dalam Program TMMD Reguler ke-110 Kodim 0714/Salatiga.
Di lokasi kerja Desa Ketapang Kecamatan Susukan Kabupaten Semarang, Kardi(43) sambil duduk menikmati sebatang rokoknya berucap,”masih terus terlintas teringat kebersamaan kita bersama TNI di saat istirahat kerja, keramahan mereka dan motivasi kerjanya sangat luar biasa, imbuhnya.
Dua hari sudah anggota satgas meninggalkan warga Desa Ketapang, sehingga dengan berkumpul warga masih membicarakan kebersamaan mereka baik suka maupun duka bersama anggota satgas karena selama 30 hari sudah terlanjur keakraban mereka terbina dengan baik.













