BudayaSumsel

Gebyar Tari Massal, Ribuan Anak Paud Padati Gedung Olahraga Lahat

×

Gebyar Tari Massal, Ribuan Anak Paud Padati Gedung Olahraga Lahat

Share this article

KORDANEWS – Ribuan anak Paud se Kabupaten Lahat, menari massal di Gedung Olahraga Lahat, Jumat (4/5/2018). Selain untuk melestarikan budaya luhur Kabuaten Lahat, Gebyar tari massal juga sejalan dengan launching gerakan orang tua membaca (Gernas). Keseruan dan keriuhan tampak terjadi saat lagu daerah diputar sebagai iringan tari. Acara tersebut selain dihadiri ribuan orang tua, juga hadir anggota DPR RI Sri Melyana, sekda Lahat, kepala dinas pendidikan dan unsur SKPD.

Sekretaris Daerah Pemkab Lahat, Ramsi, SIP dalam sambutanya mengungkapkan gebyar tari tidak saja akan meningkatkan kecibraan seni anak anak namun, menjadi bekal dan sebagai upaya pelestarian adat budaya yang dimiliki Kabupaten Lahat. Dikatakan Ramsi, pemberian pendidikan sejak dini juga sebagai perangsang bagi anak anak untuk tertarik pada dunia pendidikan sekaligus menjadi bekal sehingga tumbuh kembang anak akan semakin baik dan berkualitas. “Pemkab Lahat akan terus memberikan perhatian dan dukungan agar sejak dini anak anak sudh dapat belajar dan berkreasi, “terang Ramsi.

Disisi lain, sejalan dengan launching Gernas dirinya berhapa para orang tua membantu memberikan pendidikan kepada anak anak. Tak hanya pengetahuan, para orang tua juga daoat memberikan contoh dan bekali anak tentang kejujuran, kepedulian dan nilai nilai moral yang baik. Itu sangat penting bagi anak dalam mewujudkan karakter bangsa.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *