KORDANEWS – Sejumlah anggota Satgas TMMD Reguler ke-105 Kodim 0716/Demak yang tinggal di rumah-rumah warga, ternyata cukup luwes bersikap. Mereka tidak hanya terpaku dengan bekerja di sasaran fisik saja, melainkan peduli dengan anggota keluarga warga yang ditinggalinya.
Bahkan tidak jarang, diantara mereka harus rela “momong” anak-anak dari pemilik rumah yang ditinggali. ”Momong dalam artian, ngajari mereka belajar, kerjakan PR. Sembari kaki sisipkan ajaran disiplin dan ajaran positif lainnya,” ungkap Pratu Adianursyah. Menurutnya, hal itu dilakukan benar-benar ikhlas, karena pada prinsipnya warga yang ditinggali selama TMMD berlangsung sudah seperti keluarga sendiri.













