KORDANEWS – Desainer Harry Halim akan kembali merancang busana untuk pesohor Cardi B. Ia juga membuat karya baru yang akan digunakan oleh penyanyi rap Lil’ Kim.
“Coming soon untuk Lil’ Kim dan Cardi B lagi,” ujar Harry.
Menurutnya, busana ini dibuat secara khusus untuk Lil’ Kim dan Cardi B serta tidak dapat dijumpai pada butik mana pun.
“Custom collection dibuat sesuai ukuran badan mereka, enggak dijual di manapun tapi model-modelnya masih mirip dengan signature-nya Harry,” jelas Harry.













