KORDANEWS — Pada Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Voli Pantai 2019 yang akan diselenggarakan dalam waktu dekat di Jakabaring Sport City (JSC), Kota Palembang, Sumsel.
Sebanyak 20 provinsi di Indonesia akan bersaing dalam laga bergengsi tersebut.
Panitia pelaksana Kejurnas Voli Pantai tahun 2019 Kualifikasi PON XX-2020 Papua, Apriza Yunanda, mengatakan dari puluhan provinsi ini mendelegasikan total 28 tim.
Rinciannya, menurut dia, 14 tim putra dan 14 tim putri untuk membidik naik podium pada single event yang di gelar pada 4-7 September mendatang.
“Rencananya akan diikuti 28 tim dari 20 provinsi di Indonesia. Jadi kurang lebih 160 atlet nantinya,” ujar dia di Palembang, Senin (12/8).
Dia menjelaskan, kejuaraan ini bakal menjadi kompetisi bergengsi karena menjadi Kejurnas penting bagi para atlet voli pantai sebagai syarat untuk ikut pada Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua 2020 nanti. Mengingat peserta seleksi PON, kecuali Papua sebagai tuan rumah otomatis sudah lolos PON dua tim putra dan dua tim putri.













