HeadlineSumsel

449 Jamaah Haji Kloter 4 Telah Tiba di Palembang

×

449 Jamaah Haji Kloter 4 Telah Tiba di Palembang

Share this article

KORDANEWS — Kloter 4 Debarkasi Palembang telah mendarat di Bandara Sultan Mahmud Badaruddin (SMB) II Palembang Selasa (20/8) malam, sekitar pukul 22.45 WIB.

 

 

Sebanyak 449 Jamaah haji dalam Kloter empat yang merupakan jamaah gabungan dari Kota Lubuk Linggau, Pagaralam, dan Palembang.

 

 

Ketua PPIH Debarkasi Palembang, HM. Alfajri Zabidi, mengatakan, saat berangkat ke Tanah Suci pada 10 Juli lalu, jamaah kloter 4 berjumlah 444 orang, termasuk lima petugas. Saat pulang ini, ada satu jamaah yang terpaksa ditunda karena sakit dan dirawat di RS King Abdul Aziz, yakni Titin Sumarni dari Lubuk Linggau dan ada satu jamaah yang sudah pulang lebih awal bersama kloter 1 yakni Sarmiati Katiran dari OKU Timur.

 

 

Bukan itu saja, dia menyebut, ada tujuh jamaah dari kloter lain yang ikut bergabung pulang bersama kloter 4 sehingga yang kembali malam ini berjumlah 449 orang. Mereka yang ikut bergabung adalah Dasinik Tasim Karsih (kloter 17), Hasbi Asadiki (kloter 18), serta Mansyur Husein, Rini Jamil, Kiptiyah Nurdin, Suyitno Sutomo, dan Jamilah Hasan (semua dari kloter 19).

 

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *