Rilis No. 12
KORDANEWS – Menyusul mendapat informasi bahwa salah satu pengerjaan proyek fisik TMMD Reguler ke-106 Kodim 0724/Boyolali di Desa Sangup, sering tersendat lantaran kekurangan air, Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Boyolali melakukan droping air ke Desa Sangup.
menurut operator droping air dari DLH, Giyartono, air yang didrop di Desa Sangup itu dikhususkan untuk proyek sasaran fisik TMMD. ”Sesuai perintah pimpinan, air tidak untuk kebutuhan warga, melainkan untuk mendukung proyek fisik TMMD, yang menurut informasi belakangan ini sering tersendat akibat minimnya air,” jelas Giyartono.













