Nusantara

Hadirnya TMMD Berkah Bagi Nengsih

×

Hadirnya TMMD Berkah Bagi Nengsih

Share this article

KORDANEWS-Kehadiran TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke- 106 Kodim 0619/Purwakarta mendatangkan berkah bagi Nengsih (44), salah satu warga yang berprofesi sebagai penjual gorengan.

Sejak hadirnya TMMD ke- 106 Kodim 0619/Purwakarta, dan adanya ratusan anggota Satgas TMMD yang bermukim di Desa Cisaat, dirinya memperoleh peningkatan omset jualan.

“Alhamdulillah, sejak ada TMMD omset jualan saya jadi lebih banyak dari hari biasanya kang,” kata Nengsih saat diwawancara awak media, Selasa (29/10/2019).

Nengsih yang merupakan warga setempat juga mengatakan kehadiran Satgas TMMD Kodim Purwakarta bersama perangkat desa dan Karang Taruna Cisaat, telah memfasilitasi dirinya untuk menyediakan berbagai jenis jajanan ringan dan minuman di warungnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *