Sport

Matteo Darmian Kalahkan Manchester City Demi MU

×

Matteo Darmian Kalahkan Manchester City Demi MU

Share this article

Inter Milan mampu mengakhiri posisi tiga di klasemen akhir di Serie A dan sukses mempertahankan gelar Coppa Italia. Tentunya hal tersebut akan menjadikan modal bagi Nerazzurri untuk menatap partai final.

Darmian tak memungkiri bahwa mengalahkan Man City bakal menjadi pekerjaan yang berat. Terlebih, sang lawan merupakan jawara Premier League dan diisi oleh pemain-pemain bintang.

“Kami harus siap dan memainkan permainan kami sendiri untuk mengalahkan mereka. Itu tidak akan mudah,” imbuhnya.

Jika The Citizens berhasil menjadi kampiun Liga Champions, itu akan menjadi puncak musim yang luar biasa bagi tim asuhan Pep Guardiola sekaligus mengukir treble.

Akhir pekan lalu, Man City meraih trofi kedua mereka musim ini saat mengalahkan Man United 2-1 di final Piala FA.

“Mereka adalah tim terbaik di dunia, namun kami memiliki kualitas dan kami harus menunjukkannya kepada mereka. Kami memiliki kemampuan untuk mengalahkan mereka,” pungkas Darmian.

Editor : babayaga

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *