KORDANEWS-Pengorbanan Mbah Wartining (83) tampaknya perlu “dihitung” di pelaksanaan TMMD Reguler ke-106 Kodim 0724/Boyolali di Desa Sangup, Kecamatan Tamansari. Meski hanya tunggu rumah, menyusul ditinggal anak dan cucunya ikut bekerja di lokasi pembangunan TMMD.
”Sejak ada TMMD, setiap harinya saya ditinggal sendirian di rumah alias jaga rumah
. Anak dan cucu semua turut bekerja embangun jalan. Tidak apa-apa toh semua ini demi mensukseskan TMMD,” paparnya.
Mbah Wartining mengaku sangat senang sekali dengan adanya TMMD di desanya. Dikatakan seumur-umut hidup dan tinggal di Dukuh Kembangrowo, kampungnya di bangun oleh bapak-bapak TNI. ”Mudah-mudahan apa yang dilakukan Pak Tentara untuk desa kami mendapat imbalan keberkahan dari Tuhan Yang Maha Esa,” tutur Mbah Wartiningsih.













