KORDANEWS– Saat cuaca sedang panas mungkin Anda tidak ingin pakai sepatu tertutup yang buat kaki gerah. Jika begitu, coba kenakan alas kaki dengan aksen mesh sehingga tetap ada sirkulasi udara. Selain nyaman, sepatu ‘berjaring’ tersebut juga dapat menjadikan tampilan lebih unik dengan nuansa ’90-an. Tertarik memilikinya? Berikut lima variasinya yang berwarna hitam sehingga mudah dipadankan dengan berbagai busana:
1. Tory Burch
Hendak bepergian dinamis dengan sepatu tertutup namun tak ingin terlalu gerah? Pilih saja sepatu loafer slip on dengan bagian atas berjaring. GRENADA ESPADRILLE berikut bisa jadi pilihannya, apalagi terlihat unik dan bernuansa sporty. Bantalan kaki yang dihadirkan juga dilengkapi dengan sol karet sehingga nyaman dikenakan saat banyak berjalan. Dapatkan item tersebut dengan harga Rp 1,6 jutaan.
2. Michael Kors
Jika ingin tampilan sepatu yang lebih sporty, Anda dapat memilih produk seharga Rp 3 jutaan berikut ini. Sepatu dengan platform tebal itu pantas dikenakan saat hangout dan mengaplikasi gaya casual sporty ala musim panas. Item itu pun akan nyaman dikenakan berkegiatan aktif karena hadir dengan slingback dan sol bergerigi. Gillian Mid Wedge juga bisa hadir dengan varian warna putih-cokelat.
3. Armani
Bagaimana dengan pilihannya yang lebih feminin? Anda bisa mempertimbangkan sepatu high heels berikut dari Georgio Armani. Kali ini, jaring-jaring dihadirkan dengan bahan tulle sehingga terlihat transparan. Sepatu itu pun tetap terlihat manis untuk dikenakan bekerja atau pesta namun tetap tidak membuat gerah. MESH SANDAL seharga Rp 3,6 jutaan itu juga cocok dipadankan dengan celana jeans saat bepergian di akhir pekan.
4. Nicholas Kirkwood
Untuk sepatu yang berhak tinggi namun lebih mencolok, tersedia alas kaki keluaran desainer Nicholas Kirkwood ini. Yang membuatnya menarik, material jaring-jaring hitam ditempel dengan suede bentuk polka dot sehingga tampak seperti bermotif. Quantum polka-dot suede and mesh platform sandals seharga Rp 5,9 jutaan itu pun bisa membuat penampilan feminin Anda jadi lebih unik dan berkarakter. Item ini bisa didapatkan di situs The Outnet.
5. Jeffrey Campbell
Alas kaki seperti Beaton Suede Sandal ini sedang cukup digemari fashionista. Desainnya simpel namun aksen material mesh membuatnya lebih spesial. Sandal itu juga tidak terlalu santai untuk dikenakan hangoout karena dihadirkan dengan sedikit hak. Alas kaki seharga Rp 1,5 jutaan tersebut pun bisa mudah dipadukan dengan berbagai motif dan warna busana sehingga pantas jadi pilihan. Produk tersebut bisa dipesan di situs Nasty Gal.
editor : ardi
sumber : wolipop.com