KORDANEWS – Ada hal unik yang dilakukan PT Pertamina (Persero) Pertamina Marketing Operation Regional (MOR) II Sumbagsel. Pada Hari Kemerdekaan ini, ada Pertalite gratis kepada masyarakat. Syaratnya, harus hafal Proklamasi Kemerdekaan 1 liter, Naskah UUD 1945 2 liter dan hafal keduanya 3 liter.
General Manager PT Pertamina MOR II Sumbagsel, Herman Zaini menuturkan, peserta harus mendaftar untuk ikut program ini. Satu orang hanya dapat mengikuti program satu kali. Waktunya berlaku mulai 08.30 hingga 18.00 WIB.
“Ini untuk meningkatkan konsumsi Pertalite,” katanya. Pihaknya memang menargetkan konsumen beralih dari premium ke pertalite hingga 50 persen. Saat ini konsumsi pertalite pulau jawa meningkat hingga 30 persen. Sementara di Sumsel baru 18 persen.
Konsumsi pertalite per hari secara nasional 13-14 ribu kiloliter (kl) sedangkan Sumbagsel 950 kl per hari. Konsumsi paling tinggi di Palembang, Jambi dan Bengkulu. (yda)
editor : ardi
sumber : kordanews.com