Home Kriminal Alamsyah Pertanyakan Perkembangan Laporan Penipuan Oknum Karyawan Pusri

Alamsyah Pertanyakan Perkembangan Laporan Penipuan Oknum Karyawan Pusri

KORDANEWS — Alamsyah (43) korban penipuan yang pelakunya diduga Indra Maya oknum karyawan PT Pusri Palembang kembali mendatangi Subdit III Jatanras Ditreskrimum Polda Sumsel Senin (9/9).

 

 

Kedatangannya tersebut untuk menanyakan proses laporan yang telah dibuatnya setahun yang lalu dengan nomor nomor : STTLP / 663 / pada 3 September 2018 lalu dalam dugaan kasus penipuan dan penggelapan jual beli mobil yang dilakukan Indra Maya.

 

 

Alamsyah (42) warga dusun l desa Beruge kecamatan Babat Tomang kabupaten Musi Banyuasin menyesalkan kasusnya yang sudah satu tahun lebih di laporkan belum juga selesai bahkan terkesan lambat dan belum juga ada kepastian.

 

 

Indra Maya warga Griya Sejahtera RT 103 RW 03 kelurahan Sako kecamatan Sako Palembang yang juga oknum karyawan PT. Pusri yang di laporakan masih bebas berkeliaran.

 

 

Alamsyah mengatakan terakhir di buat berita acara atau di periksa (03/09/2018) lalu beberapa barang bukti telah di sita penyidik seperti mobil, STNK dan BBKP.

 

 

“Saya terakhir menjumpai penyidik senin (02/09) untuk menanyakan sejauh mana perkembangan kasus yang saya laporkan. Namun penyidik bilang tinggal menunggu penetapan tersangka,” sebut Alamsyah.

 

 

Lebih lanjut Alamsyah mengatakan kasus dugaan penipuan dan Penggelapan ini yang di lakukan terlapor bermula saat membeli mobil bekas seharga 100 juta dengan harga kontan, Indra Maya bilang suratnya lengkap, namun saat mau di ambil suratnya tidak ada.

 

 

” Akhirnya atas inisiatif Indra Maya dan kesepakatan dengan korban, akhirnya mobil diganti dari jenis Avanza menjadi R3, namun terlampir tambah bayar Rp50.000.000 atau jadi Rp150.000.000.

 

 

Ketika ia sedang mengendarainya mobil di simpang Indralaya kabupaten OI mobil di sita atau di tarik pihak leasing dengan alasan nunggak bayar 5 bulan atau kridit macet.

 

” Karena merasa jadi korban Penipuan dan penggelapan akhirnya Alamsyah melaporkan Indra Maya atau pihak show room ke Polda.

 

 

Sebenarnya pihak Indar Maya pernah mengajak damai dan mau kembalikan kerugian saya beberapa waktu yang lalu namun hingga sekarang tak ada realisasinya, “Ungkap Alamsyah.(Dik)

 

 

 

Editor : Jhonny

Tirto.ID
Loading...

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here